Cianjurekspres.net- Membaca sholawat merupakan amalan yang diperintahkan oleh Allah SWT kepada manusia dan malaikat.
Membaca sholawat sebagai bentuk penghormatan serta doa kepada Nabi Muhammad SAW agar diberi keberkahan oleh Allah SWT.
Islam mengajarkan bahwa hari paling utama untuk membaca sholawat pada hari Jumat.
Beriku kumpulan sholawat yang bisa dibaca pada hari Jumat.
Baca Juga:Jadwal Pelayanan SIM Keliling Polres Cianjur Hari Ini, Jumat 19 Agustus 2022Prakiraan Cuaca Cianjur Hari Ini, Jumat 19 Agustus 2022. Mendung Nih!
1. Sholawat Nariyah
Allahumma shalli shalatan kamilatan wa sallim salaman tamman ‘ala sayyidinaa Muhammad alladzi tanhallu bihil ‘uqadu wa tanfariju bihil kurabu wa tuqdha bihil hawaaiju wa tunalu bihir ragh0ibu wa husnul khawaatimi wa yustasqal ghamamu biawjhihil karimi wa ‘ala alihi wa shahbihi fi kulli lamhatin wa nafasin bi-abadi kulli ma’lumil laka.
Artinya, “Ya Allah, limpahkanlah rahmat dan keselamatan yang sempurna kepada junjungan kami Nabi Muhammad yang dapat melepas bebeara kerepotan/ikatan, menghilangkan beberapa kesusahan, mendatangkan beberapa hajat, khusnul khatimah, dan curahan rahmat sebab wajah mulia pada tiap saat dan nafas sebanyak yang Engkau ketahui, dengan kerahmatan-Mu Dzat yang paling Belas Kasih.”
2. Sholawat Ibrahimiyah
Allahumma shalli ‘ala Muhammad wa ‘ala aali Muhammad kamaa shallaita alaa Ibrahim wa ‘ala aali Ibrahim innaka hamiiddum majiid. Allahumma barik ‘ala Muhammad wa ‘ala aali Muhammad kamaa barak taalaa ali Ibrahim wa ‘ala aali Ibrahim innaka hamiidum majidd.
Artinya: Ya Allah, berikanlah rahmat kepada Nabi Muhammad dan keluarga Muhammad, sebagaimana Engkau telah memberikan rahmat kepada Ibrahim dan keluarga Ibrahim. Sesungguhnya Engkau maha terpuji lagi Maha Mulia. Ya Allah, berikanlah berkah kepada Muhammad dan Keluarga Muhammad, sebagaimana Engkau telah memberi berkah kepada Ibrahim dan keluarga Ibrahim. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia.
3. Sholawat Ummi
Allahumma sholli’alaa sayyidinaa muhammadin abdika wanabiyyika wa Rosuulika Nabil Ummy wa a’laa alihi wa shohbihi wasillam.
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami Nabi Muhammad saw, sebagai hamba, Nabi, dan utusan-Mu yang Ummy (tidak bisa membaca dan menulis) beserta keluarga dan sahabatnya dengan salam yang sesungguhnya.”