Cianjurekspres.net – Pimpinan Cabang Satuan Relawan Indonesia Raya (PC Satria) Kabupaten Cianjur, siap menyumbangkan kadernya di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
“Kami akan menyumbang kader kami di Pileg 2024 dan sudah siap atas semua hasil seleksi setiap daerah pemilihan (dapil),” ujar Ketua PC Satria Kabupaten Cianjur, Diki Ismail, Senin (30/5/2022).
Hal tersebut, jelas Diki, sudah disampaikan langsung ke Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur pada peringatan HUT Satria ke-14 di Sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur.
Baca Juga:Dukung Pengembangan UMKM Kopi di Kendal, PLN Salurkan Bantuan Mesin Pengemasan OtomatisPresiden Jokowi Hubungi Ridwan Kamil, Ini yang Dikatakannya
Terlebih tema HUT Satria ke-14 tahun ini ‘Bergerak Bersama Wujudkan Indonesia Raya’.
“Tentunya PC Satria Kabupaten Cianjur dari awal berkomitmen akan menjadi sayap partai terdepan melebarkan sayap Gerindra,” kata Diki.
Fokusnya, jelas Diki, Satria akan menjadikan suara Partai Gerindra Kabupaten Cianjur menjadi juara kembali di Pemilu 2024.(hyt)