Cianjurekspres.net – Sebanyak 228 unit rumah dan bangunan tempat usaha di Desa Cimenteng Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur rusak parah akibat diterjang angin puting beliung, Jumat (29/5) pada pukul 13.50 Wib. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Camat Campaka, Insanudin Linggamengatakan, sebelumnya wilayah Campaka diguyur hujan lebat disertai angin kencang. Laporan dari ketua RT di masing-masing wilayah baru 228 unit rumah dan bangunan tempat usaha yang rusak.
Baca Juga: Puting Beliung Landa Takokak, Warga Berhamburan Selamatkan Diri
“Tidak ada korban jiwa maupun luka,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, Sabtu (30/5/2020).
Selain itu, lanjut dia, beberapa akses jalan desa tertutup akibat banyak pohon besar yang tumbang. Dan sekitar satu hektare areal pesawahan diperkirakan akan gagal panen.
“Evakuasi rumah yang rusak baru dilakukan oleh pemiliknya masing-masing dan dibantu warga lainnya,” jelas dia.
Sedangkan penanganan sementara oleh pemerintah setempat, kata dia, mengevakuasi pohon-pohon tumbang yang menutup akses jalan dengan peralatan seadanya, serta bahu-membahu memperbaiki rumah yang rusak ringan.
“Data sementara yang kami terima baru 228 unit rumah dan tempat usaha yang rusak, selanjutnya masih dilakukan pendataan kepada warga yang terdampak,” pungkasnya.(red/*)