CIANJUR – Pengunjung Kebun Raya Cibodas(KRC) Cianjur meningkat hingga 20 persen jelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.
Humas Kebun Raya Cibodas, Dwi Novita Puspitasari mengatakan, tingkat kunjungan ke KRC cukup signifikan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya ada peningkatan 10 hingga 20 persen.
“Yang lebih signifikan pengunjung ke KRC, dipastikan di bulan Desember ini karena masih tersisa waktu 7 hari ke depan menuju tahun baru 2020,” ujarnya.
Dwi mengatakan, pengunjung yang datang ke KRC hampir rata-rata berasal dari wilayah Cianjur dan sekitarnya. Terlebih di momen liburan sekolah saat ini.
“Pengunjung kebanyakan dari lokal saja, seputaran Cianjur dan Jabodetabek. Kalau untuk wisatawan asing khsususnya Timur tengah, memang ada penurunan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” paparnya.
Dirinya pun mengimbau kepada pengunjung KRC, agar selalu waspada dan tidak terlalu dekat dengan pohon-pohon yang sudah tua mengingat beberapa hari terakhir ini cuaca ekstrim. Selain itu juga tidak membuang sampah disembarang tempat.
“Tentunya kita juga memberikan himbauan agar mereka (pengunjung) agar tidak memetik bunga dan merusaknya yang ada di kawasan Kebun Raya Cibodas,” tandas Dwi.
Sementara itu, Nani Warman (24) pengunjung asal Bekasi mengaku tepat memilih liburan ke Kebun Raya Cibodas.
“Selain menghilangkan rasa penat, saya juga mengajak anak saya liburan ke Kebun Raya Cibodas untuk menikmati sejuknya alam yang dimiliki Kebun Raya Cibodas,” kata Nani.
Menurutnya, selain bisa mengedukasi ke anak-anak tentang tanaman, juga banyak spot-spot indah seperti Taman Sakura, Curug Ciismun dan masih banyak yang lainnya.
“Meskipun sudah beberapa kali datang ke Cibodas, tapi sama sekali tidak bosan karena selain sejuk, juga nyaman ketika ada di dalam kawasan Kebun Raya Cibodas ini,” katanya.(yis/hyt)