CIANJUR – Habib Mustofa SE Al-Habsyi menjadi orang ke 14 yang mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati Cianjur ke Partai Gerindra.
Mengenakan batik lengan panjang warna merah maroon, celana panjang hitam dan kopiah putih. Habib Mustofa menyerahkan berkas pendaftaran kepada Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Bappda) DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur, Asep Ruhiyat sekitar pukul 22.00 Wib.
“Hari ini hari terakhir untuk mendaftar bakal calon bupati dan wakil bupati. Mudah-mudahan Partai Gerindra yang leading (unggul) di Cianjur, bersama-sama bisa mewujudkan pemimpin daerah yang memang diinginkan masyarakat Cianjur,” tandas Habib Mustofa.
Mustofa mengaku, banyak permintaan dari tokoh masyarakat dan agama dan sekarang waktunya.
“Ada keinginan, kalau mau jujur secara pribadi apa yang bermanfaat dari diri saya untuk masyarakat Cianjur. Sekarang saya putuskan bagaimana berkiprah membantu masyarakat,” katanya.
Usai mendaftar ke Partai Gerindra, Mustofa akan melihat situasi dan kondisi sekaligus perkembangan termasuk arah dari Partai Gerindra .
“Saya juga bagaimana lobi dengan partai lain, meski Gerindra sudah bisa mengusung sendiri tetap harus koalisi dan itu lebih baik,” katanya.
Kedatangan Habib Mustofa ke DPC Partai Gerindra menjadi orang ke 14 dari 15 orang yang mengambil formulir pendaftaran.(hyt)