CIANJUR – Kecelakaan beruntun yang melibatkan kontainer dan rombongan pengantin terjadi di Kampung Gombong Desa Songgom Kecamatan Gekbrong, Minggu (3/11/2019).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 08.30 Wib. Awalnya truk kontainer melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur.
Namun saat mendekat lokasi kejadian, truk hilang kendali dan menabrak truk pasir di depannya serta menambrak beberapa kendaran lain yang merupakan rombongan pengantin.
“Kejadiannya tepat di depan Kantor Desa Songgom. Truk kontainer menabrak bebrapa kendaraan. Diantaranya rombongan pengantin dari Jonggol ke Songgom,” ujar Dindin Saepudin (38) salah seorang warga.
Menurutnya, kejadian tersebut diduga terjadi akibat truk kontainer yang mengalami rem blong. “Kemungkinan rem blong, dan truk baru terhenti setelah sopir menabrakan kendaraannya ke tembok pagar kantor desa,” kata dia.
Kapolsek Warungkondang, AKP Gito mengatakan ada empat kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut. Namun dia belum bisa memastikan jumlah korban dalam kejadian tersebut.
“Untuk korban meninggal sementara tidak ada, tapi seorang korban sudah dibawa ke rumah sakit lantaran luka parah. Saat ini masih proses evakuasi, jumlah korban masih didata,” kata dia.(bay/hyt)