Kumpulkan Kekuatan, PDI Perjuangan Siap Bangkit

Kumpulkan Kekuatan, PDI Perjuangan Siap Bangkit
PENYERAHAN: Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur Susilawati saat menerima penyerahan surat keputusan pengukuhan dirinya sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan periode 2019-2024. (FOTO: IST)
0 Komentar

DEWAN Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur, saat ini tengah fokus menjalin kekuatan pasca ditetapkannya kepengurusan baru periode 2019-2024 hasil Konferensi Cabang (Konfercab) yang dilaksanakan serentak se-Jawa Barat, di Wisma Kinasih, Caringin Kabupaten Bogor, Minggu (14/7).
Pada Konfercab tersebut, Susilawati terpilih menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan menggantikan Budiono. Didampingi Dadang Sutarmo dan Sunandar Hendri Sakti yang masing-masing menjabat sebagai sekretaris dan bendahara.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur, Susilawati, mengatakan, saat ini dirinya tengah menyusun kekuatan agar partai berlambang moncong putih itu kembali mendapatkan kepercayaan masyarakat. Dengan menarik beberapa kader yang potensial untuk duduk bersama di kepengurusan.
“Menarik kader-kader yang potensial untuk membesarkan partai. Sekaligus mengkonsolidasikan kekuatan partai,” terang perempuan yang akrab disapa Susi itu, kemarin (15/7).
Susi mengakui, di Cianjur, partainya saat ini sedang mengalami penurunan kepercayaan dari masyarakat, dilihat dari hasil raihan kursi PDI Perjuangan di DPRD Kabupaten Cianjur yang turun. Diketahui, dari 7 kursi PDI Perjuangan pada Pileg 2014 menjadi 5 kursi di tahun ini.
“Makanya saat ini semua elemen masuk dalam kepengurusan, seperti dari kalangan pengusaha, tokoh agama, akademisi, tokoh pemuda. Kader-kader baru akan memberikan semangat yang baru pula,” ungkap perempuan yang baru saja mendapat gelar Magister Kebijakan Publik itu.
Saat ini, kata Susi, program partai yang sudah baik akan diteruskan, dan yang belum baik akan terus ditingkatkan agar lebih baik lagi. Dirinya pun sesegera mungkin akan menggelar roadshow ke semua PAC yang ada di seluruh Kabupaten Cianjur.
“Biasanya pasca konfercab selalu aja ada pro dan kontra, makanya sangat penting untuk melakukan silaturahmi ke para sesepuh partai dan roadshow ke semua PAC yang ada di semua dapil,” terangnya.
Dia pun menggarisbawahi bagaimana seharusnya semuanya berjalan dengan baik pasca digelarnya konfercab. Terlebih dalam mengawal program-program partai.
“Terutama bagaimana caranya mengawal prgram Pak Jokowi di daerah agar berjalan dengan baik,” ungkapnya.
Saat ditanya apakah PDI Perjuangan Cianjur punya figur atau kader sendiri untuk diusung pada Pilkada Cianjur 2020 mendatang? Susi pun menjelaskan bahwa seorang kepala daerah bisa dari kader ataupun bukan.

0 Komentar