Siapkan Sarana dan Prasarana untuk Simulasi UNBK

0 Komentar

CIANJUR – Sebanyak 402 siswa dan siswi SMAN 1 Ciranjang (Smancir) siap mengikuti simulasi tahap ke-2 pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Sedianya simulasi tersebut akan dilaksanakan pada 4 Februari mendatang. Pihak sekolah saat ini tengah mempersiapkan sarana dan prasarananya.
Kesiswaan SMAN 1 Ciranjang, Udin Samsudin mengatakan, para siswa dan siswi yang akan mengikuti simulasi UNB tersebut berasal dari jurusan IPA dan IPS. Selain mempersiapkan siswa, pihaknya kini tengan mempersiapkan sarana pendukung untuk pelaksanaan simulasi.
“Semua persiapan sengaja kami kakukan dengan tujuan agar para siswa bisa siap ketika melaksanakan simulasi tahap ke-2. Tadinya akan dilaksanakan pada 28 Januari, ternyata ada gangguan teknis jadi dimajukan tanggal 4 Februari,” kata Udin kepada Cianjur Ekspres.
Menurut Sammsudin, berbagai persiapan yang telah dilakukan diantaranya mempersiapkan ruangan, komputer dan mengecek komputer yang layak dan tidak layak pakai.
“Tahap persiapan kami sudah memepersiapkan empat ruangan lab komputer, yang nanti secara keseluruhan ke empat ruangan tersebut akan menampung peserta sebanyak 402, yang terdiri dari program IPA dan IPS. IPA delapan kelas dan IPS empat kelas, jadi totalnya 12 kelas,” ungkapnya.
Para siswa, lanjut dia, terus dioptimalkan untuk terus belajar dan mengulas pelajaran. Diharapkan dengan adanya berbagai persiapan, para siswa nantinya bisa mendapatkan nilai yang memuaskan.
“Simulasi merupakan tahap awal untuk mengikuti UNBK agar nanti tidak ada kendala lagi dalam menghadapi UNBK, para siswa memang terus diarahkan untuk belajar-belajar dan belajar, khususnya yang empat mata pelajaran seperti Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Peminatan,” pungkasnya (job3/sri).

0 Komentar