“Tidak ada imbas yang signifikan terkait adanya bencana di beberapa wilayah diluar Cianjur, karena menurutnya hingga saat ini untuk pengunjung ke Kebun Raya Cibodas masih tetap normal bahkan target pun hingga saat ini tetap tercapai,” katanya.
Koordinator Tiketing Kebun Raya Cibodas (KRC), Dwi, mengatakan, jika kendaraan yang masuk di akhir tahun khususnya untuk bulan Desember jumlah orang ada 6.9655, mobil 9.335 motor 3.108. Sedangkan untuk hitungan per harinya kendaraan roda empat rata-rata 150 hingga 250 kendaraan yang masuk ke KRC, dan apabila masuk week end menurutnya kurang lebih ada 350 lebih kendaraan yang masuk.
“Kalau dilihat dari jumlah bus rombongan ada yang masuk namun tidak banyak, dan malah yang dominan kendaraan roda empat,” ujarnya.(bay/yis)